ARMYTEAMID

Halaman ini akan menjelaskan berbagai macam panduan untuk kalian dimulai dari streaming hingga keperluan yang kalian cari.
semoga halaman ini bisa membantu kalian ya ♥

STREAMING

Kenapa kita harus Streaming?

Streaming adalah cara kita untuk mendukung BTS agar musik dan karya mereka bisa semakin naik. Persamaan dari membelian album secara fisik, streaming digital juga dapat berkonstribusi untuk meningkatkan jumlah penjualan album dan nantinya akan sangat berpengaruh kepada chart suatu platfrom musik. Dimana angka streaming ini dapat mempengaruhi BTS meraih penghargaan tertentu dan tentunya hal ini bisa membuat karir BTS semakin meluas dan meningkat.

PANDUAN STREAMING

klik untuk memperbesar gambar

PEMBELIAN ALBUM

Pembelian album bisa secara fisik maupun digital. Untuk album fisik, pembelian akan berupa CD, photobook, photocard, poster, dan sticker dsb. Album digital merupakan album berupa media online yang ada di beli melalui platform musik. Album fisik maupun digital adalah bentuk dari mendukung karya BTS. Kedua penjualan sangat berkontribusi pada grafik chart domestik dan internasional.

Pembelian untuk Album fisik dapat dilihat terdiri dari CD, photobook, photocard dan poster. Album fisik BTS tersedia dalam berbagai versi. Setiap versi pasti memiliki konsepnya sendiri, tetapi isi CD musiknya sama.

Jika kalian ingin membeli Album secara fisik bisa dilakukan di bebagai situs pembelanjaan online.

Perlu diingat pembelanjaan dari situs online berjumlah lebih dari 5 album pada chart akan tetap dihitung 1 album karena sudah termasuk dengan bulk buying. Dibawah adalah link untuk membelian album dari situs online official.

Untuk pembelian dari online shop lokal, biasanya disaat comeback ARMYTEAMID akan membantu pemesanan atau preorder untuk album. Namun banyak online shop yang terpercaya yang bisa kalian temukan, pastikan online shop tersebut sudah banyak mempunyai testimonial. Contohnya adalah :

ITUNES

NOTES

iTunes telah diinstal dengan semua perangkat Apple atau dapat diinstal pada perangkat kalian pada link dibawah ini

pastikan kalian mempunya Apple ID, untuk pengguna IOS pastinya sudah punya. untuk pengguna Aplikasi pada PC bisa membuat Apple ID dengan cara berikut :
➔ Buka iTunes di perangkat kalian
➔ Cari dibagian menu bar 'Account' dan klik ‘Masuk’.
➔ Klik ‘Buat ID Apple Baru’ dan isi formulirnya
➔ Periksa email untuk email verifikasi dari Apple dan ikuti instruksi.
➔ Setelah diverifikasi, kalian dapat menggunakan Apple ID untuk masuk ke iTunes.

Gunakan Apple ID yang sudah kalian buat untuk mengakses iTunes dan Apple Music (lihat panduan Streaming untuk informasi streamingnya).

Di usahakan untuk membeli secara terpisah untuk lagu di dalam album dan tidak membeli album sekaligus.
Pembelian bisa menggunakan DANA muntuk pembelian yang mudah. Untuk Pengguna IOS pengaturan pembayaran menggunakan DANA bisa diatur pada setting.

REPORT

Report dilakukan untuk akun yang :
‣ Mengganggu Privasi Artis
‣ Akun yang ngajak ribut / war
‣ Akun yang menyamar sebagai orang penting yang dekat dengan member / staff BigHit
‣ rasisme
‣ Penghinaan / Penipuan / Berita palsu
Report Post weverse BTS yang :
‣ menyebutkan anggota non-BTS untuk mengundang war
‣ konten negatif menjelekan para member
‣ konten yang tidak pantas dilihat oleh artis (Konten 18+, konten halu yang berlebihan, konten edit yang tidak pantas dipertunjukan)

Beberapa panduan apabila kalian menemukan permasalahan di atas.

➔ Jangan berinteraksi dengan mereka seperti me-retweet dan memberikan like untuk post yang mereka buat, memberikan respon, dan membagikan post tersebut. karena jika kalian memberikan perhatian kepada postingan itu akan memperburuk situasinya dan akan semakin sulit untuk ditangguhkan.
➔ Jangan trendingkan hastag, itu hanya akan membawa perhatian publik bahkan yang diluar dari fandom. Media pun bisa membuat berita tentang hastag yang dibuat. Karena itu, jangan menarik perhatian karena bisa menyebabkan hal yang tidak diinginkan terjadi terhadap masalah tersebut.
➔ Jika itu berkaitan dengan akun lokal/international silahkan lakukan report dan block pada akun mereka
➔ Jika itu berkaitan dengan akun didalam korea selatan, maka laporkan kepada Bighit (cara melapor tertera pada laman sebelumnya)

Cara Melaporkan ke BigHit Ent.

Email: [email protected]
Judul Subjek : BTS
Isi Email:
▶ Tanggal kejadian (Bulan-Tanggal- Tahun- Waktu)
▶ Nama dari platform terkait serta link postan yang bermasalah
▶ User name/ nama pengguna yang membuat post-an tersebut.
▶ Alamat IP (kalau ada)
▶ Penjelasan dengan sopan tentang kontennya menggunakan bahasa inggris atau korea.
▶ Berikan bukti berupa screen shoot, video, foto atau audio dari permasalahan tersebut.

Notes :
Pelaporan yang di ajukan ke BigHit hanyalah pelaporan yang besar, seperti :
Tuduhan penyalahgunaan hak BTS tanpa bukti.Tuduhan plagiarisme tanpa bukti.Tuduhan penyalahgunaan penggemar tanpa bukti.Tuduhan kepada BTS tanpa bukti.Akun atau pengguna yang berdedikasi untuk mengancam privasi BTSAkun atau pengguna yang didedikasikan untuk mengirim konten yang berbahaya, menyinggung, atau aneh.
Jika ternyata hanya akun biasa atau antis biasa, kalian bisa report dan block saja akun mereka tidak perlu melakukan pelaporan ke BigHit.

Jika ada permasalahan pembuatan email bisa hubungi admin ARMYTEAMID dibawah sini.

Contact

Sekian dari halaman yang telah kami buat, jika kalian memperlukan kami untuk memberikan saran atau kritik serta pengajuan kerjasama, silahkan hubungi kami pada kontak yang sudah tertera ya dan jangan lupa buat follow kami di berbagai platform.

Pentingkah kita untuk Vote?

Vote adalah hal yang dilakukan oleh penggemar untuk memberikan BTS kesempatan untuk pendapat penghargaan. Tidak semua vote harus dilakukan, maka dari itu akan ada beberapa penyaringan mana vote resmi dan bukan resmi. Vote yang resmi adalah dibawah sini, yaitu :